YU TREEPARK JAPANESE RESTURANT PART #2
![]() |
| Yu TreePark Japanese Restaurant, Karawang |
Seperti pada ulasan saya sebelumnya, saya berjanji untuk juga mengulas tentang kali ke-2,3 dan 4 saya mengunjungi Yu TreePark Japanese Restaurant.
"OIKON" atau "FAREWEL PARTY"
Kali kedua ini bukan makan siang biasa. Seorang Direktur dikantor kami memutuskan untuk resign dan Owner memutuskan untuk mengadakan sebuah acara "Farewel Party", iya sederhananya "Pesta Perpisahan". Dalam istilah Jepang disebut "Oidasu-Konpa" yang disingkat dan dikenal dengan "Oikon". Kali itu Owner kami mengajak makan siang dihotel tempat beliau menginap, "TreePark Hotel & Apartement".
"KOAGARI ROOM"
| Koagari Room, TreePark Serviced Apartment Karawang |
Sudah saya sampaikan sebelumnya pada ulasan lalu mengenai interior design Yu TreePark dengan meja-meja coklat terangnya. Kali ini sungguh berbeda. Owner sendiri memesankan langsung makanan khas Jepang khusus untuk kami para Karyawan Lokal.
Kali ini kami memilih "Koagari Room", kurang lebih mirip dengan "Tatami Room" dimana ruang tersebut memiliki lantai dengan beralaskan "Tatami" atau alas tikar khas jepang juga "Shoji" atau Pintu Geser yang juga khas jepang lengkap dengan "Zabuton" atau alas duduknya. Namun bedannya, Koagari Room ini tidak beralaskan tatami, hanya saja lantai kayu dengan Zabuton yang lebih modern.
Ruangan tersebut berkapasitas 6-12 orang, lebih dari cukup untuk kami ber-sembilan. Meski bergaya modern, namun tidak mengurangi suasana 'jepang' nya.(pict : treeparkkarawang.com)
"NIHON RYOURI" atau "MASAKAN JEPANG"
Ditambah lagi segala macam menu masakan jepang yang sangat menggugah selera saya sebagai anak kost (woopss!). Mulai dari "Tamagoyaki" (telur gulung) yang entah bagaimana rasanya selalu berbeda dengan telur restoran indonesia bahkan dengan omelet yang lembut sekalipun, "Unagi" (belut) yang nampaknya dimasak dengan cara dibakar, belut ini saaangggaatt lembut, aroma semacam madu dan daging ikan yang tidak kalah lembut melelehkan lidah kami, kabarnya belut seperti ini dijepang dihargai sekitar ¥5.000 atau sekitar Rp.500.000, harga yang fantastis untuk seekor belut hmm, selain itu masakan jepang lain seperti "Sushi" juga disuguhkan baik mentah maupun matang, "Soba Ramen" (mie soba), "Yasai-itame" (tumis sayur), juga "Donburimono" (semangkuk nasi yang ditutupi berbagai macam lauk seperti daging sapi, ayam, goreng udang, dsb). Ahhh.... terbayang 'kan betapa menggugah selera masakan-masakan tersebut ;) . Specialnya adalah semua menu ini dipesankan oleh Owner, betapa kami merasa itu adalah sebuah penghargaan bagi kami semua.
Tidak terlewatkan juga tradisi "Kanpai" (cheers) ala Jepang selalu kami lakukan dalam setiap kegiatan makan bersama.
"SENMU" atau "EXECUTIVE DIRECTOR"
Meski suasana sedikit haru karena itu adalah acara 'perisahan' dengan salah satu direktur terpandai, kami tetap bersukacita, tetap bersemangat karna dengan tiadanya Direktur kami tersebut, itu artinya kami harus bekerja lebih giat, lebih keras dan lebih cerdas lagi. Ja! Motto GANBAREEE !!!
Terimakasih saya sampaikan bagi salah satu Owner kami, bagi "Senmu" (Executive Director) kami, Mr. Yuichi Furukawa. Tanpa Anda belum tentu kami masih se-semangat sekarang menjalani aktifitas bekerja kami. Doumo arigatou gozaimasu :)
TREEPARK SERVICED APARTMENT, KARAWANG
Jl.Candi Dasa No. 8. Bukit Sedana Golf Karawang 41361
Jawa Barat, Indonesia Phone: +62 267 8637293
Jawa Barat, Indonesia Phone: +62 267 8637293
treeparkkarawang.com

Tidak ada komentar:
Posting Komentar